Bongkar Rahasia Pasang Iklan di Shopee, Minim Boncos!
Iklan shopee menjadi salah satu strategi andalan yang dipilih oleh seller agar bisnisnya semakin melejit.
Tapi siapa yang menyangka bahwa dalam pemasangan iklan seringkali terjadi permasalahan yakni pengeluaran tidak terkontrol dengan baik alias boncos.
Apakah kamu pernah menggunakan fitur iklan Shopee untuk mempromosikan produkmu?
Atau sering jual barang di Shopee tapi jualannya tidak laku keras?
Sudah coba pasang iklan tapi traffic penjualan yang masuk ke toko belum ada yang nyantol?
Bisa jadi kamu kurang memperhatikan poin-poin berikut:
- Belum tahu kemana arah dan tujuan beriklan di Shopee (peningkatan penjualan, peningkatan keuntungan bisnis, brand image. visibilitas dsb)
- Belum ada kontrol atas modal iklan yang dikeluarkan
- Hanya fokus pada pengaturan CPC (cost-per-click) tanpa optimasi kata kunci iklan
- Kurangnya evaluasi terhadap kinerja iklan
Kalau misalnya kamu pernah mengalami hal tersebut, sobat Rakamin nggak perlu khawatir.
Justru ini saatnya kamu mulai cari tahu dulu kira-kira jenis iklan apa saja yang ada di Shopee dan gimana tips pasang iklan biar minim boncos.
Say no to boncos, tapi pasang iklan tetep harus jalan bos!
Buat kamu yang penasaran, yuk simak artikelnya sampai habis ya sobat Rakamin!
1. Jenis Iklan di Shopee
Sebelum kamu memutuskan untuk memasang iklan di Shopee, pastikan untuk tahu dulu jenis-jenis iklan yang ada di Shopee.
Ada tiga jenis iklan yang bisa dipilih oleh seller yaitu iklan pencarian produk (iklan kata kunci), iklan pencarian toko dan iklan produk serupa.
Setiap jenis iklan memiliki tujuan dan treatmentnya masing-masing.
Lantas, apa perbedaan dari tiga jenis iklan ini? Mari kita bahas satu persatu.
Iklan Pencarian Produk
Iklan jenis ini merupakan iklan yang paling sering digunakan oleh seller.
Tipe iklan pencarian produk merupakan tipe iklan yang menampilkan produkmu pada posisi teratas halaman hasil pencarian.
Jadi, pembeli bisa melihat dengan mudah di halaman pencarian dan mengetikkan kata kunci yang dipasang.
Logikanya ketika seorang pembeli memiliki keinginan untuk membeli produk maka mereka langsung mengetikkan kata kunci yang diincar dan produk kamu muncul di halaman pertama.
Dengan memasang iklan pencarian produk, produk kamu bisa mendapatkan banyak visibilitas.
Ada beberapa keunggulan yang bisa kamu manfaatkan ketika memilih iklan pencarian produk untuk dipasang di Shopee.
- Ketika pembeli hendak mencari kata kunci yang diinginkan maka produkmu bisa jadi muncul di halaman pencarian. Dengan begitu produkmu mudah ditemukan oleh calon pembeli
- Mendapatkan traffic yang tinggi dan visibilitas meningkat
- Biaya per klik bisa diatur sendiri.
Terus gimana cara pasang iklan pencarian produk di Shopee? Yuk kita simak step-stepnya!
- Masuk ke halaman Seller Center
- Pilih produk yang akan diiklankan
- Tentukan berapa modal iklan dari lamanya periode iklan yang akan dipasang
- Tentukan juga kata kunci/keyword mana yang ingin kamu targetkan
- Kamu juga bisa mendapatkan saran kata kunci dari Shopee. Caranya kamu bisa klik Pilih Otomatis
- Kalau mau bikin kata kunci sesuai keinginan juga bisa. Tinggal pilih Manual dan atur kata kunci apa saja yang diinginkan
- Tentukan biaya per klik pada pemasangan iklan
- Kamu juga bisa melakukan pengubahan iklan massal dengan centang “Ubah Biaya Iklan Massal”, “Ubah Tipe Pencocokan Massal” atau Hapus Massal. Kemudian klik Aktifkan Iklan dan iklan siap ditayangkan.
Iklan Pencarian Toko
Berbeda dengan kata kunci sebelumnya yang bisa menampilkan produk di halaman utama hasil pencarian.
Maka iklan pencarian toko ini menampilkan informasi singkat tentang toko.
Mulai dari nama toko, voucher toko, dan produk toko yang paling relevan untuk pembeli agar mendapatkan banyak visibilitas.
Namun, sobat Rakamin perlu tahu bahwa berdasarkan informasi dari Shopee, Iklan Pencarian Toko hanya tersedia untuk Mall Seller, penjual yang telah menjadi Star/Star+ setidaknya selama 2 bulan berturut-turut maupun penjual terpilih dengan performa yang baik.
Keuntungan yang bisa seller dapatkan ketika ia memasang iklan pencarian toko adalah
- Mengarahkan calon pembeli untuk langsung ke toko dan mengakses produk apa yang terdapat di toko
- Meningkatkan popularitas toko karena berada di posisi teratas
- Meningkatkan penjualan apabila calon pembeli mendatangi toko tersebut
Untuk memasang iklan pencarian toko, kamu bisa terapkan cara-cara berikut ini:
- Gunakan foto profil dan slogan iklan yang relevan dengan produk yang diiklankan
- Pandu pembeli untuk langsung mengunjungi halaman kategori toko
- Pilih kata kunci yang relevan dengan toko. Kamu juga bisa pilih saran kata kunci otomatis dari rekomendasi Shopee,
- Pakai minimal 10 kata kunci yang sesuai dengan produk atau bisa menggunakan kata kunci sinonim.
- Masukkan biaya budget iklan dan iklan siap untuk ditayangkan
Note: setelah dua minggu iklan berhasil tayang, lakukan analisis dan pemantauan terhadap traffic iklan.
Apabila performanya meningkat, boleh untuk ditambahkan biaya iklan pada periode selanjutnya.
Iklan Produk Serupa
Terakhir, ada iklan produk serupa.
Tipe iklan ini akan menampilkan produk kamu ke pembeli yang tertarik dengan produk serupa yang diiklankan dari toko lainnya.
Disini, iklan produk serupa akan muncul ketika calon pembeli klik iklan produk yang relevan dengan produk yang ditawarkan di Shopee beserta rekomendasi agar pembeli bisa melihat produk lainnya yang sama.
Pembeli akan melihat iklan produk serupa yang diaktifkan oleh seller pada halaman Produk Serupa, Kamu Mungkin Juga Suka dan Rekomendasi.
Adapun beberapa keuntungan ketika seller mengaktifkan iklan produk serupa.
- Produk mudah dilihat oleh calon pembeli karena akan muncul dalam halaman rekomendasi
- Dapat membidik calon pembeli yang lebih spesifik karena sesuai dengan ketertarikan mereka
- Seller bisa menentukan sendiri biaya modal iklan per kliknya
Nah, Cara pasang iklan produk serupa ini bisa kalian lakukan dengan mengikuti step-step berikut:
- Masuk ke halaman Seller Center
- Klik Iklan Produk Serupa
- Pilih produk yang ingin diiklankan. Dengan ketentuan maksimal 50 produk.
Kamu bisa pilih pengaturan iklan yang ada di Shopee.
Bisa pilih manual atau pilih rekomendasi otomatis dari Shopee.
Bisa juga menentukan biaya iklan dan periode iklan dari masing-masing produk.
Kalau sudah, iklan siap untuk ditayangkan
2. Tips Memilih Kata Kunci untuk Iklan Shopee
Salah satu faktor yang bisa menentukan iklan berhasil mendatangkan visibilitas atau calon pembeli adalah dari kata kunci yang dipakai.
Nah, kita sebagai seller enaknya pakai kata kunci yang mana nih, otomatis atau manual?
Sebaiknya pilih kata kunci otomatis apabila kamu adalah pengguna baru alias newbie yang belum ada waktu untuk mengelola iklan.
Gunakan kata kunci manual jika kamu sudah bisa memperkirakan kata kunci mana yang potensial untuk iklanmu.
Kalau misalnya melakukan kombinasi gimana nih min? Boleh banget dong.
Justru dari Shopee sendiri memperbolehkan untuk mengaktifkan rekomendasi otomatis dari Shopee dan 5-10 kata kunci dari manual.
Riset dari Shopee juga menyatakan bahwa ketika seller menggunakan kombinasi kata kunci manual.
Dan fitur otomatis maka performa iklan 2-3 kali lebih baik dari seller yang hanya mengaktifkan rekomendasi otomatis.
Kalau misalnya kalian masih bingung, yuk intip tips cara memilih kata kunci yang tepat untuk iklan Shopee kamu!
- Pilih setidaknya 5-10 kata kunci yang relevan dengan produk jualan kamu
- Usahakan untuk memilih kata kunci dengan search volume tinggi (>5.000)
- Pilih penggunaan bahasa yang sering digunakan
- Pasang biaya per-klik mendekati biaya minimum (Rp 200-400) dan disarankan untuk optimasi secara berkala minimal satu kali per minggu,
3. Rahasia Kontrol Modal Iklan Minim Boncos
Sebenarnya untuk meminimalisir bocornya pengeluaran dalam pemasangan iklan, mimin Rakamin ada rahasia untuk menekan modal iklan agar tidak boncos.
Kalian boleh banget ikuti cara-caranya pelan-pelan:
Jangan Ambil Semua Saran Kata Kunci
Saat memilih kata kunci, biasanya Shopee merekomendasikan kepada seller untuk pilih kata kunci yang tersedia.
Jangan maruk untuk ambil semua kata kunci yang direkomendasikan.
Pilih setidaknya 2-3 kata kunci yang relevan.
Contoh kamu menjual produk baju batik maka jangan pilih kata kunci batik atau baju batik, karena kata kunci ini masih general.
Gunakan keyword yang spesifik contoh baju batik slimfit pria.
Kalau misalnya ada motif khusus bisa dimasukkan juga baju batik parang slimfit.
Edit biaya iklan tiap kata kunci ke minimal budget
Dalam kata kunci yang telah direkomendasikan sudah include juga dengan harganya.
Kalau bisa edit harganya ke biaya yang paling rendah.
Hal ini dikarenakan bahwa iklan di awal biasanya yang melihat duluan adalah kompetitor aktif.
Otomatis mereka usil untuk klik iklan kamu sebanyak-banyaknya.
Alasan kedua, bisa jadi kata kunci yang kamu tawar juga belum tentu itu relevan.
Kalau kita punya budget minim, pasti kita pilah-pilah mana sih kata kunci yang tepat agar iklan lebih efektif.
Naikkan biaya iklan apabila telah memenuhi syarat berikut
Pada saat kapan sih, kita bisa menaikkan budget iklan?
Berikut adalah tiga syaratnya
- Pertama, minimal iklan tayang sudah lebih dari tiga hari
- Kedua, ketika kamu sudah bisa baca data dari iklan yang sudah tayang dan tahu mana kata kunci yang tepat
- Ketiga, sudah paid atau closing minimal sekali.
4. Tips Memilih Produk untuk Diiklankan di Shopee
Sudah memantapkan niat untuk memasang iklan di Shopee tapi belum tahu produk mana sih yang cocok untuk diiklankan?
Nah, berikut adalah tips memilih produk yang bisa dijadikan referensi untuk pasang iklan di shopee.
- Produk terlaris di tokomu yang memiliki review bagus (lebih dari 4,7/5)
- Produk dengan riwayat penjualan yang sudah 10 kuantitas terjual dengan ulasan lebih dari 10
- Produk yang ready stock dan pastikan stok tersedia
- Produk yang sedang tren dengan bertujuan meningkatkan traffic
Jika belum punya produk terlaris, kamu bisa pilih produk yang punya penjualan tinggi di toko offline.
Lalu produk yang sedang tren di pasaran dan produk yang sedang memiliki diskon.
Gampang banget kan caranya?
Nah, itulah tadi sobat Rakamin cara pasang iklan di Shopee anti boncos!
Biar usaha kamu makin melejit dan optimalisasi bisnis kamu kenceng, boleh banget kalau kamu join Bootcamp dari Rakamin Academy!
Terus ambilnya yang digital marketing deh. Makin keren dong pastinya.
Keunggulan yang kamu bisa dapatkan adalah materi-materi dari expert tutor yang berpengalaman dibidangnya.
Selain itu, kamu juga akan mendapatkan sesi Coaching & CV Grooming.
Yang paling penting nanti kamu bisa loh dibantu untuk disalurkan kerja dan mendapatkan tiga portofolio sebagai bahan konsiderasi dalam melamar kerja.
Yaudah apalagi yang mau tunggu? Segera daftar yuk sobat Rakamin!